Senin, September 9, 2024
spot_img

Hadiri Musdes penyusunan RKPDesa Mediyunan, ini Pesan Danramil Ngasem Bojonegoro

BOJONEGORO, – Bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), Danramil 18/Ngasem Kodim 0813 Bojonegoro Kapten Arh Eeng Mamuro, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun anggaran 2024 di Balai Desa Mediyunan Kecamatan Ngasem Kabupaten Bojonegoro.

Turut hadir dalam kegiatan musyawarah untuk menyepakati dalam perencanaan pembangunan yang betul-betul yang dibutuhkan oleh masyarakat Desa Mediyunan ini diantaranya Kapolsek dan Camat Ngasem, serta Kepala Desa beserta Perangkat Desa dan Ketua BPD Mediyunan.

Dikonfirmasi, Selasa (25/7/2023), Danramil 0813-18/Ngasem Kapten Arh Eeng Mamuro, berpesan agar dalam penyusunan RKPDes tahun anggaran 2024 tetap berpegang pada aturan yang sesuai dengan Perundang-Undangan yang berlaku. Sehingga apa yang sudah disepakati bersama, agar didukung oleh seluruh masyarakat dan betul-betul digunakan untuk pembangunan desa, agar hasil pembangunan dapat dirasakan oleh masyarakat Desa Mediyunan.

Selain itu, Danramil 0813-18/Ngasem juga berharap agar Karang Taruna Desa Mediyunan bisa berkolaborasi atau bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Desa (BumDes) seperti menjadi penyedia catering dan penyedia jasa foto bagi masyarakat khususnya warga Mediyunan dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat itu sendiri.

“Juga perekonomian desa dapat berjalan lebih baik guna menjemput program Pemkab, seperti beasiswa pendidikan S1. Kita harus bangga jadi warga desa, karena dari desa lah awal negeri ini ada,” kata Kapten Arh Eeng Mamuro.

Camat Ngasem, Iwan Sopian, ST. MM., mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur saat ini sudah terdukung dengan baik melalui program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro. “Selain itu juga diharapkan agar stunting tidak ada lagi karena sarana pendukung ekonomi sudah baik, serta BumDes harus bisa meningkatkan edukasi kepada masyarakat khususnya warga Desa Mediyunan,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Desa Mediyunan, Hariyadi, menyampaikan sambutan dengan inti mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada jajaran Forkopimcam Ngasem serta tamu undangan lainya yang sudah berkenan hadir dalam kegiatan Musdes penyusunan RKPDes tahun anggaran 2024 ini.

Dikatakan juga, bahwa dengan adanya anggaran yang cukup besar maka Pemerintah Desa (Pemdes) akan melaksanakan rencana pembangunan skala prioritas yang bermanfaat bagi masyarakat Desa Mediyunan. “Selain itu juga untuk peningkatan SDM masyarakat desa dan menggali potensi desa guna meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD) Mediyunan,” pungkas Hariyadi.

Oleh: M Zainuddin

Baca juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terkini

error: Konten diproteksi!