Rabu, Oktober 9, 2024
spot_img

Cover U-Ditch Berlebel BEP di Jalan Poros Desa Montong – Parengan Tuban, Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi

Tuban, Lingkaralam.com – Pelaksanaan poyek pembangunan saluran drainase di Jalan Poros Desa Montong – Parengan Kabupaten Tuban tampak ada yang pecah bagian sudut. U-ditch atau beton tersebut diketahui label merk BEP. Selain itu, tampak permukaan U-ditch kurang halus.

Permukaan beton yang tidak rata atau di sebagaian sisinya masih terdapat lubang kecil serta tampak kasar juga bisa menjadi masalah kemudian hari, yang tentunya berpotensi menyebabkan kualitas dan mutu u-ditch akan tereduksi. Penetrasi air maupun kotoran yang mengendap akibat permukaan U-ditch yang tidak rata tentunya akan berpengaruh terhadap kualitas beton u-ditch seperti potensi keropos dan sejenisnya.

U-ditch yang berada di lokasi proyek memang terdapat tulisan BEP. Hal ini tentunya menjadi pertanyaan, apa mungkin u-ditch dalam proyek pembangunan saluran drainase ini terjadi pengoplosan produk. Begitupula secara prosedur, keberadaan u-ditch pecah seperti ini apakah diperbolehkan oleh Dinas PUPR PRKP Tuban.

Dalam realisasi pelaksanaan proyek ini juga tampak kurangnya implementasi dan penerapan akan keberadaan fungsi peran Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Padahal keberadaan K3 mempunyai fungsi dan peran meminimalisir potensi probabilitas kecelakaan kerja. Selain tentunya anggaran K3 juga terakomodir dalam item Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang nominalnya juga tidak sedikit.

Informasi yang diterima media ini menyebutkan, bahwa pabrikasi u-ditch BEP dari luar Daerah yaitu Mojokerto, Jawa Timur.

Kepala Bidang Tata Ruang, Pertanahan dan Jasa Kontruksi Dinas PUPR PRKP Kabupaten Tuban, Winda Sulistyowati, S.T,.M.T saat dikonfirmasi media ini Terima kasih infonya.

Berdasarkan laman LPSE Tuban menyebutkan, bahwa proyek pembangunan saluran drainase Jalan Poros Desa Montong – Parengan dikerjakan oleh CV. Angkasa beralamat Desa Sembungrejo RT 03 RW 01 Kecamatan Merakurak, Tuban. Nilai kontrak proyek ini Rp 786.648.659. Sumber anggaran APBD Tuban 2024.

Rekapitulasi Bill Of Quantity (BOS) proyek pembangunan saluran drainas tersebut juga merinci uraian pekerjaan proyek diantaranya :

  • Pekerjaan pendahuluan
  • Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
  • Pekerjaan Drainase
  • Pembersihan Lokasi Akhir

Oleh : M. Zainuddin

Baca juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terkini

error: Konten diproteksi!