Kamis, November 21, 2024
spot_img

Bantu Pemerintah Tekan Infkasi, PD. BPR Bojonegoro Berikan Subsidi Belanja 

Bojonegoro, Lingkaralam.com – Selaras dengan misinya mendukung program pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah, Perusahaan Daerah Bank Perkreditan Rakyat ( PD BPR) Bank Daerah Bojonegoro menggelar kegiatan program pengendalian inflasi di Pasar Kota Bojonegoro 7-9 Juni 2024.

Dirut PD. BPR Bank Daerah Bojonegoro, Sutarmini, SE,. MM., mengatakan, program ini, BPR Bojonegoro akan melakukan berbagai upaya untuk menurunkan fluktuasi inflasi di Bojonegoro.

“Kita akan melakukan berbagai upaya untuk membantu pemerintah menurunkan tingkat inflasi di Bojonegoro, salah satunya melalui program pengendalian inflasi,” kata Sutarmini, Selasa (11/6/2024).

Program pengendalian inflasi ini juga bentuk ikhtiar PD BPR Bank Daerah Bojonegoro untuk mengatur indeks kenaikan harga yang berkembang.

“Implementasi program pengendalian inflasi yang digelar PD. BPR Bank Daerah Bojonegoro meliputi pemberian subsidi sebesar Rp 5.000 per kg untuk pembelian telur, tomat dan bawang merah. Subsidi diberikan langsung kepada masyarakat dengan cara memberikan kupon yang telah disediakan di Stand pasar yang dituju,” katanya.

Disebutkan Sutarmini, program pengendalian inflasi telah dilaksanakan mulai tanggal 7-9 Juni 2024. Selanjitnya program ini rencananya juga akan digelar pada 14-16 Juni mendatang.

“Program ini juga akan digelar 14 hingga 16 Juni mendatang. Saat ini kita masih berkoordinasi dengan Dinas Perdagangan sebagai leading sector Pasar Kota,” katanya.

“Ke depan kita juga mengagendakan program ini bisa rutin digelar tiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu sampai inflasi mereda dan daya beli masyarakat pulih kembali. Program ini juga akan selalu kita evaluasi, jika aspek manfaatnya sangat dirasakan langsung Masyarakat, InsyaAllah nantinya akan kita upayakan menjadi agenda rutinitas kita,” katanya.

PD. BPR Bank Daerah Bojonegoro berharap program pengendalian inflasi ini bisa membantu masyarakat yang saat ini mengalami kesulitan akibat fluktuasi kenutihan kebutuhan pokok yang cenderung naik.

“Semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan bisa membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Alhamdulillah selama ini PD. BPR Bank Daerah Bojonegoro telah melakukan banyak program sosial diantaranya seperti perbaikan rumah tidak layak huni, pembuatan MCK, pemberian sembako pada kaum duafa dan yatim piatu, ikut serta dalam menjaga kesehatan lingkungan dengan program penghijauan dan tentunya masih banyak lagi kegiatan lainnya,” ungkap Sutarmini.

Moh Zainuddin

Baca juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terkini

error: Konten diproteksi!