Selasa, Juli 15, 2025
spot_img

DLHP Tuban Ancam Putus Kabel Fiber Optik Provider Nakal

Tuban, Lingkaralam.com – Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) Kabupaten Tuban intensif melakukan penertiban pemasangan kabel optik fiber oleh penyedia layanan internet di wilayah Kabupaten Tuban.

Terbaru, DLHP Tuban mengundang para pengusaha layanan internet untuk mensosialisasikan penertiban pemasangan kabel fiber optik di wayah Tuban.

Hari ini kita membahas tentang penertiban pemasangan kabel fiber optik di wilayah Tuban. Maka ya kita undang pihak Asosiasi beserta anggotanya,” kata Kepala Bidang Penerangan Jalan Umum (PJU) DLHP Tuban, Slamet Hariyanto, Senin (7/7/2025).

Disebutkannya, dari pertemuan ini disepakati bahwa provider akan segera menertibkan dan merapikan pemasangan kabel fiber optik yang menempel di PJU.

“Sesuai kesepakatan dari pihak provider, mereka akan segera merapikan kabel yang menempel di tiang PJU. Kita berikan waktu paling lambat 6 bulan mulai sekarang harus sudah selesai semua,” kata Slamet Hariyanto.

Dirinya menyebutkan, jika dalam waktu yang ditentukan masih belum menunjukkan progres apapun, maka DLHP akan melakukan tindakan.

“Jika mereka tidak merapikan kabel-kabel tersebut dalam kurun waktu yang telah ditentukan, maka kami akan melakukan tindakan dengan memutus kabel-kabel tersebut,” katanya.

Sementara terkait legalitas, Slamet Hariyanto mengatakan, bahwa itu kewenangan Kementerian Kominfo.

“Mengenai legalitas, mereka langsung dari Kementrian Kominfo. Sementara terkait pendirian tiangnya, itu kewenangan Dinas PUPR. Monggo konfirmasi langsung ke Dinas PUPR terkait ijin pendirian tiangnya,” pungkas Slamet Hariyanto.

Rapat yang digelar di Kantor DLHP Tuban turut dihadiri Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman (PUPR PRKP). Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Aset Daerah (BPKPAD), Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP), Dinas Komunikasi dan Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP), Satpol PP dan Damkar Tuban.

Oleh: Zainuddin 

Baca juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terkini

error: Konten diproteksi!